Ketua MUI Kabupaten Pasuruan Beri Apresiasi Penanganan Kasus Narkoba Oleh Polres Pasuruan

    Ketua MUI Kabupaten Pasuruan Beri Apresiasi Penanganan Kasus Narkoba Oleh Polres Pasuruan

    PASURUAN – Pada kegiatan Press Release akhir tahun yang dilaksanakan pada hari Jum'at (30/12/2022) di halaman Mapolres Pasuruan, Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si. memaparkan terkait data Capaian kinerja sepanjang tahun 2022 di hadapan puluhan awak media dan Forkopimda Kab Pasuruan serta Ketua MUI Kabupaten Pasuruan Haji Nurul Huda.

    Kapolres Pasuruan menyampaikan yang pertama terkait Kasus Satlantas dalam kurun waktu 1 tahun terakhir telah terjadi 977 kasus lakalantas, dan 892 kasus dalam tahap penyelesasian, jumlah korban laka lantas sebanyak 1.459 orang. 

    Sedangkan untuk penindakan pelanggaran lalu lintas sebanyak 14.353 kasus, barang bukti yang didapat adalah Knalpot brong sebanyak 123 buah.

    “Tingginya insiden kecelakaan di jalan raya disebabkan karena mobilitas masyarakat yang meningkat. Kendaraan yang terlibat kecelakaan yang masuk data register berjumlah sampai 1.617, dan 1.141 terdiri dari kendaraan roda dua, sisanya roda empat maupun mobil barang, “ ucap Kapolres.

    Disampaikan juga oleh Kapolres Pasuruan tentang pengungkapan kasus Narkoba di wilayah Kabupaten Pasuruan dengan Jumlah ungkap kasus (CT) sebanyak 226 kasus,  terdiri dari 203 tahap II dan 23 SP (Restorative Justice). 

    Untuk jumlah tersangka Satresnarkoba telah menangkap sebanyak 275 orang, 9 diantaranya merupakan perempuan. Adapun barang bukti yang di amankan antara lain, Ganja 16 gram, Sabu 1.129 gram, Pil Ekstasi 313 butir, Obat Keras 719.218 butir, Miras 1.303 botol.

    “Dalam hasil Ungkap Kasus dan Cipta Kondisi menjelang Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023, Satresnarkoba Polres Pasuruan berhasil mengungkap 11 kasus dan 11 tersangka”, lanjut Kapolres.

    Sedangkan untuk Satreskrim telah berhasil mengungkap kejahatan di berbagai wilayah hukum Polres Pasuruan sebanyak 824 kasus, dengan jumlah kasus yang telah diselesaikan sebanyak 642 kasus, dan jumlah tersangka berjumlah 96 orang.

    Adapun barang bukti yang berhasil diamankan yakni, 30 HP berbagai merk, 13 unit sepeda motor berbagai merk, 4 unit mobil berbagai merk, 7 buah STNK dan 1 lembar fotokopi STNK, 5 buah BPKB dan 1 lembar fotokopi BPKB, Uang tunai senilai Rp. 64.860.000, 1 buah senpi rakitan dan 6 butir amunisi tajam aktif, 1 bilah celurit dan sarungnya, 1 renteng petasan dan berbagai macam bahan pembuat petasan, 3 buah pedang beserta sarungnya, 4 buah bondet, berbagai barang elektronik dan sejumlah pakaian.

    Kegiatan diakhiri dengan pemusnahan Barang Bukti Narkotika, Miras, dan Knalpot Brong yang digilas menggunakan Bulldozer sampai rata. 

    Sementara itu di tempat yang sama, Ketua MUI Kabupaten Pasuruan Haji Nurul Huda memberikan Apresiasi kepada Polres Pasuruan yang telah berhasil mengungkap dan menangkap para pelaku penyalah gunaan Narkoba dan Miras. 

    " Saya ucapkan terima kasih kepada Kapolres Pasuruan beserta jajarannya yang telah sukses besar menangkap pelaku tindak pidana khususnya penyalahgunaan Narkoba, Saya harap kedepan polres pasuruan jangan sampai puas di sini karena tantangan di lapangan semakin besar dan semoga Allah selalu melindungi kinerja polres Pasuruan dalam memberikan pelayanan dan perlindungan untuk menciptakan Kamtibmas secara profesional, sehingga masyarakat merasa terlindungi, " Ucapnya. (*)

    pasuruan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Pasuruan Resmi Berganti

    Artikel Berikutnya

    Program “Jum'at Curhat”, Kapolres Pasuruan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polri Tegaskan Transparansi dan Ketegasan dalam Penanganan Kasus Pelanggaran Disiplin Personil pada Event DWP

    Ikuti Kami